Facebook vs Twitter, Ibarat Makan Malam vs Cemilan


Jakarta - Cara orang menggunakan dua jejaring sosial yang populer di Indonesia, Facebook dan Twitter, bisa sangat berbeda. Jika pengguna memperhatikan Timeline di Twitter dengan aktivitas di Facebook, karakteristiknya bisa sangat kontras.

Menurut peneliti Universitas Indonesia, Roby Muhamad, perbedaan itu terkait sifat alami dari masing-masing jejaring sosial. "Kecenderungan tweeps (istilah untuk pengguna Twitter-red) lebih berani mengungkapkan pendapat ketimbang Facebooker," ujarnya saat dihubungi detikINET, Kamis (4/11/2010).

Frekuensi penyampaian informasi yang cepat, dan sifat yang blak-blakan dari Twitter, diyakini Roby juga membuat orang cenderung melontarkan balasannya dengan lebih cepat. "Kalau diibaratkan, Twitter sifatnya lebih seperti makanan ringan. Kita bisa nyemil sambil ngapain aja, sambil nonton TV atau sambil di jalan," ujarnya.

Tak heran jika kemudian, bagi sebagian orang, Twitter nampak liar dan tak terkendali. Istilahnya, siapapun bisa mengatakan apapun yang sedang ada di pikirannya, atau dirasakannya, saat itu juga.

Tengok saja ketika kemacetan parah terjadi di Jakarta pada akhir Oktober 2010. Timeline Twitter pada momen itu akan riuh oleh twit yang mencaci-maki keadaan, mulai dari menyalahkan Gubernur DKI hingga sekadar kutukan dan sumpah-serapah.

"Facebook itu nature-nya seperti makan lengkap, sambil duduk di meja. Lebih stabil, tapi memiliki keterbatasan dalam pengungkapan ide secara langsung," Roby melanjutkan.

Sifatnya yang demikian memungkinkan diskusi yang lebih teratur muncul di Facebook. Namun bukan berarti Facebook bebas dari sumpah serapah dan hal-hal sejenisnya, Twitter pun tak melulu berisi cacian dan makian.

Perilaku seseorang di jejaring sosial, lanjut Roby, akan tergantung dari banyak hal termasuk siapa yang 'menyaksikan' dan topik apa yang dibicarakan. "Ibarat ngobrol dengan teman-teman, orang bisa melontarkan pendapat apa saja," Roby menambahkan.

( wsh / wsh )
Email: rizky.prawinto@gmail.com
Facebook Page: Rizky Prawinto Page
Facebook Profile: Rizky Prawinto
Instagram: @rizkyprawinto
Linkedin: Rizky Prawinto
Pinterest: rizkyprawinto