Saksikan Peristiwa Langka, Jupiter Dekati Bumi


INILAH.COM, Jakarta- Inilah peristiwa langka. Jupiter akan mendekati Bumi dan berada di posisi paling besar dan terang untuk diamati. Anda tidak akan menjumpai keadaan ini hingga 2022.

Jupiter akan berada di posisi paling menakjubkan di langit Senin malam karena berada 592 juta kilometer dari Bumi. Ini adalah jarak terdekat sejak 1963. Planet terbesar di tata surya ini akan muncul sebagaiobjek paling bersinar, tiga kali lebih bercahaya dari bintang paling terang di langit yaitu Sirius.

Satu-satunya yang juga bersinar di langit malam saat ini adalah Bulan. Teropong dan teleskop akan secara dramatis mendapatkan tampilan Jupiter di mana muncul di sisi timur.

“Jupiter saat terang saat ini. Anda tidak perlu pemetaan langit untuk menemukannya,” kata asttronom NASA Tony Phillips. “Anda cukup berjalan keluar dan melihatnya. Ini sangat menakjubkan.”

Philips menjanjikan bahwa Jupiter tidak akan pernah seterang ini. “Bagi para pengamat profesional, ini penting untuk tidak dilewatkan.”

Secara kebetulan, Uranus akan berada di posisi cukup dekat di malam yang sama. Namun, planet ini tidak dapat dilihat dengan mata telanjang karena muncul di dekat Jupiter. Melalui teleskop, Uranus akan bersinar seperti zamrud di sisi satu derajat dari Jupiter. Uranus akan berada di posisi 2,7 miliar kilometer dari Bumi.

Di lain pihak, Jupiter pada dasarnya akan berada di dekat bumi setiap 12 tahun. Namun, pada tahun 1999, planet tersebut cukup jauh untuk diamati.

Namun, tampilan bersamaan Uranus dan Jupiter ini diyakini Philips adalah peristiwa langka. “Ini bisa jadi satu kali dalam seumur hidup,” tandasnya. [ast]
Email: rizky.prawinto@gmail.com
Facebook Page: Rizky Prawinto Page
Facebook Profile: Rizky Prawinto
Instagram: @rizkyprawinto
Linkedin: Rizky Prawinto
Pinterest: rizkyprawinto