PortoKu, Jejaring Sosial Khusus Pasar Modal


VIVAnews - Apa jadinya jika pasar modal dan jejaring sosial disatukan dalam sebuah portal khusus? Mungkin jawabannya adalah seperti PortoKu.com.

Situs ini merupakan portal yang mencoba menggabungkan antara situs micro-blogging yang ditujukan untuk kalangan pelaku sekaligus pemerhati pasar modal.

Berlatar keterbatasan media elektronik yang dapat digunakan untuk berbagi informasi pasar modal dengan tepat waktu, terarah dan spesifik, sejumlah pelaku pasar modal membangun portal tersebut.

"PortoKu.com dibuat dengan tujuan sebagai media untuk berbagi informasi mengenai emiten-emiten yang tercatat di Bursa Efek Indonesia," kata Sanny Gaddafi, Chief Technical Officer PortoKu.com, pada keterangannya, Selasa 21 September 2010.

Sanny Gaddafi, yang biasa dipanggil Sagad menuturkan, pelaku pasar modal, mulai dari investor, pialang, fund manager, perusahaan sekuritas, dan juga emiten dapat memanfaatkan PortoKu.com untuk menyampaikan informasi terkini dan opini terkait para emiten-emiten tersebut.

"PortoKu.com menampilkan opini-opini dari pelaku pasar modal mengenai emiten-emiten yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI)," tutur pemilik akun @Sagad di jejaring sosial Twitter itu.

"Selain dari opini pelaku pasar, perusahaan sekuritas dan emiten juga dapat memanfaatkan PortoKu.com untuk memberikan update mengenai analisis pasar. Emiten juga dapat memanfaatkan PortoKu.com untuk memberikan update mengenai corporate actions dari emiten-emiten tersebut,” ujar Sanny. (art)
• VIVAnews
Email: rizky.prawinto@gmail.com
Facebook Page: Rizky Prawinto Page
Facebook Profile: Rizky Prawinto
Instagram: @rizkyprawinto
Linkedin: Rizky Prawinto
Pinterest: rizkyprawinto