Meriahnya Perayaan Lebaran di Houston


Houston - Lebaran dirayakan dengan kebersamaan. Demikian yang dilakukan warga Indonesia dan Malaysia saat berlebaran di Houston, AS. Seperti tahun sebelumnya, salat Id digelar di KJRI Houston, yang kemudian dilanjutkan dengan bersilaturahmi.

"Suasana Idul Fitri dan Lebaran tahun ini di Houston, Amerika Serikat sangat meriah dan warna Asia sangat menonjol. Sebab, masyarakat yang merayakan Idul Fitri di KJRI Houston tidak saja terdiri dari masyarakat Indonesia, bahkan masyarakat Muslim Asia lainnya seperti Malaysia, Singapura dan beberapa negara sahabat lainnya," urai Konsul Jenderal RI di Houston, Al Busyra Basnur, dalam siaran pers yang diterima detikcom, Sabtu (11/9/2010).

KJRI Houston bekerjasama dengan ICMI Orsat Houston dan Masyarakat Muslim Indonesia di Houston dan sekitarnya menyelenggarakan shalat Idul Fitri di KJRI, pada Jumat (10/9) pukul 09.00 waktu setempat.

Sekitar 500 orang datang ke gedung KJRI dan Wisma Indonesia untuk salat dan bersilaturahmi. Mereka tidak saja masyarakat Indonesia yang berdomisili di Houston, juga dari Dallas, Oklahoma dan lain-lain yang jaraknya bahkan ada yang lebih 10 jam jalan darat dari Houston.

"Silaturahmi di KJRI Houston telah pula meningkatkan rasa persahabatan, persatuan dan kebangsaan dikalangan masyarakat Indonesia di rantau selatan Amerika Serikat itu," imbuh Al Busyra..

Idul Fitri di Houston juga sekaligus menunjukkan momen kepada masyarakat setempat tentang kerukunan antar umat beragama dan masyarakat serta promosi Indonesia. Sebab banyak masyarakat Indonesia yang datang bersilaturahmi membawa serta teman-teman mereka yang non-Muslim dan non-warga negara Indonesia.
(lh/ndr)
Email: rizky.prawinto@gmail.com
Facebook Page: Rizky Prawinto Page
Facebook Profile: Rizky Prawinto
Instagram: @rizkyprawinto
Linkedin: Rizky Prawinto
Pinterest: rizkyprawinto